Manajemen Perkreditan Regular 2025/2026
Oleh DICKY JHOANSYAH, S.E.,M.A.
47
14
Oleh DICKY JHOANSYAH, S.E.,M.A.
Mata kuliah Manajemen Perkreditan bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada mahasiswa mengenai konsep, prinsip, dan praktik manajemen kredit dalam lembaga keuangan, terutama perbankan. Mahasiswa akan mempelajari proses pengelolaan kredit mulai dari analisis kelayakan kredit, pengambilan keputusan pemberian kredit, hingga monitoring dan pengendalian kredit yang telah diberikan.
Materi kuliah ini mencakup teknik-teknik dalam penilaian kredit, penentuan struktur kredit yang tepat, penentuan syarat-syarat kredit, serta manajemen risiko kredit. Mahasiswa juga akan diperkenalkan pada jenis-jenis kredit, termasuk kredit konsumtif, kredit produktif, dan kredit syariah, serta bagaimana lembaga keuangan memitigasi risiko gagal bayar melalui evaluasi kredit dan pengelolaan jaminan (collateral).